Senin, 27 November 2023

Tingkatkan Kemampuan Tahfidzul Qur’an, 2 Siswi SMA Islam Temayang Mengikuti Sertifikasi/Munaqosyah Tahfidzul Qur’an Kementerian Agama Kabupaten Bojonegoro

Salah satu Siswi SMA Islam Temayang yang mengikuti sertifikasi/munaqosyah Tahfidzul Qur’an

www.smait.sch.id;  Bojonegoro, [25 November 2023] – Sebanyak 2 orang siswa SMA Islam Temayang dari program Takhasus Tahfidzul Qur’an mengikuti sertifikasi/munaqosyah Tahfidzul Qur’an yang diselenggarkan oleh seksi Pendidikan Agama Islam Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bojonegoro, Jawa Timur.Program ini bertujuan untuk meningkatkan kredibilitas kompetensi siswa,meningkatkan kepercayaan diri serta memiliki standarisasi dalam ilmu  Al-Quran. Munaqosyah yang di selenggarakan KEMENAG Bojonegoro ini di ikuti sekitar 190 peserta dari  berbagai sekolah/madrasah se-kabupaten Bojonegoro yang dibawah Seksi Pendidikan Agama Islam Kantor Kementerian Agama Bojonegoro.

Ahmad Nur Rochim, selaku Kepala seksi Pendidikan Agama Islam dari Kementerian Agama Bojonegoro,dalam acara tersebut menyampaikan, “ Tujuan diselenggarakannya Munaqosyah ini untuk motivasi dan support kepada siswa-siswi yang berjuang dalam menghafal Al-Qur’an. Diharapkan dengan adanya kegiatan ini para siswa-siswi penghafal Al-Qur’an lebih semangat dalam hafalan karena adanya dukungan dari pemerintah  .” Jelasnya kepada para peserta munaqosyah.

Sementara itu Ifa Zainatul Khoiriyah, Guru Tahfidzul Qur’an SMA Islam Temayang yang mendampingi siswa-siswi munaqosyah, mengatakan, “Kami sangat bersyukur dengan di adakan-nya kegiatan munaqosyah ini,dengan adanya kegiatan ini kami bisa menilai kesiapan,kematangan hafalan yang di miliki siswa-siswi kami,dan tentunya kegiatan ini menambah wawasan baru bagi kami karena dalam kegiatan munaqosyah ini banyak peserta dengan bemacam-macam metode dalam menghafal Al-Qur’an”

Angelia Karin,Salah satu peserta dari SMA Islam Temayang mengatakan bahwa, selain munaqosyah/ujian, kegiatan ini juga memberikan pengalaman yang  istimewa untuknya. “Pada kesempatan ini kita banyak belajar semangat dari siswa-siswi lain dari berbagai sekolah,disini kami banyak bertemu pejung hafalan bahkan kita bertemu siswa tigkat Sekolah Dasar (SD) yang memiliki hafalan 15 Juz Al-Qur’an.

Kegiatan ini benar-benar memberikan motivasi bagi kita”, Tandasnya.

Para peserta munaqosyah ini merasa bersemangat dan termotivasi untuk mengaplikasikan apa yang mereka dapat dalam kegiatan kali ini. Mereka juga berencana untuk berbagi pengetahuan dan pengalaman mereka dengan rekan-rekan mengaji lainnya di sekolah. (Ifa Zainatul K., S.Pd.I)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar